Kima Bajo merupakan desa pesisir dengan luas wilayah 182 Ha. Menurut peruntukannya, lahan di Desa Kima Bajo dibagi atas perkebunan/ladang seluas 97 Ha, sawah seluas 40 Ha, pemukiman seluas 30 ha, sarana parawisata seluas 7 Ha, dan fasilitas umum seluas 8 Ha. Wilayah desa mencakup 5 Jaga dengan batas-batas yaitu: Sebelah Utara dengan Desa Minaesa, Sebelah Selatan dengan Desa Wori, Sebelah Timur dengan Desa Talawaan Bantik dan Sebelah Barat dengan Laut Sulawesi. Topografi desa ini sangat landai yakni sekitar 5 m di atas permukaan laut.
Penduduk Desa Kima Bajo berjumlah 934 jiwa yang terdiri atas 473 jiwa laki-laki dan 461 jiwa perempuan. Penduduk di desa ini memiliki profesi beragam, seperti petani dan buruh tani sebanyak 111 orang, pedagang sebanyak 10 orang, tukang sebanyak 10 orang, dan berbagai profesi lainnya.
Tingkat pendidikan penduduk di desa ini, yakni: sarjana sejumlah 3 orang, diploma sejumlah 2 orang, SLTA dan SLTP sejumlah 286 orang. Desa ini dilengkapai sarana pendidikan, berupa 1 gedung SD. Sarana peribadatan yang telah tersedia di desa ini yakni: 2 gedung gereja dan 1 gedung mesjid.